Saturday 2 May 2015

Review AMD PROCESSOR AMD FX-9590 8 Core

Review AMD FX 9590-Hai reader,sekarang saya akan me-review AMD FX-9590.Processor ini menjadi processor terbaik AMD pada waktu ini.Processor ini menjadi perbincangan hangat oleh para netizen,dan sering dibanding-bandingkan dengan Intel i7 5930K,walaupun terlihat seperti tidak seimbang,AMD FX-9590-pun tatap berhasil menyeimbangkan posisinya walaupun tetap kalah di beberapa penilaian.
                                                   Image result for fx 9590



Processor ini memiliki 8 Cores yang menjadikanya memilki performa yang sangat gahar,apalagi didukung dengan base clock sebesar 4,7GHz dan boost clock sebesar 5,0GHz,performanya pun tidak diragukan lagi.
AMD FX-9590 memiliki cache sebesar 8Mb dengan 1Mb/Cores,sebenarnya total cache apabila L2 & L3 Cache digabungkan sebesar 16Mb,jadi tak perlu khawatir Cores dalam CPU ini performanya melemah saat bekerja.
AMD FX-9590 memiliki socket AM3+ dan memiliki 32nm Manufacturing Process,walaupun sepertinya agak ketinggalan dengan Intel i7 5930K yang memiliki 22nm Manufacturing Process,tetapi AMD FX-9590 masih dapat menyeimbangkan dirinya dengan Intel i7 5930K.(Semakin baru Manufacturing Process semaking ber-tenaga pula performa processor,tapi processor akan bisa menjalankan process-nya lebih dingin)
AMD juga mengeluarkan AMD FX-9590 yang berisi Liquid Cooling System di dalam Box-nya,karena tenaga yang diperlukan banyak,jadi banyak juga panas yang dihasilkan dari processor ini,jadi saya rekomendasikan untuk memasangkan Liquid Cooling System ke CPU ini.
Karena AMD FX-9590 sangat bertenaga,jadi processor ini memerlukan daya sebesar 220 Watt untuk menjalankan processor ini,jadi saya sangat merekomendasikan memiliki PSU non-Abal-abal 800-1000 Watt,mengapa 800-1000 Watt ?,karena mungkin tidak pantas apabila memasangkan CPU ini dengan GPU low/med-end,pasti high-end,karena high-end,jadi otomatis akan memakan banyak Watt
Harga AMD FX-9590 untuk waktu ini adalah Rp 3.406.000.Mungkin terasa mahal,tetapi mungkin harga sebesar itu layak apabila dibandingkan dengan performa gaharnya

No comments:

Post a Comment